Setelah kemarin kita belajar batch file dengan perintah internal nah sekarang saya akan belajar mengkombinasikan dengan perintah eksternal dari command prompt. Perintah eksternal batch file ini memiliki tugas masing-masing seperti menyembunyikan file dalam 1 folder, me-restart komputer, dan juga fungsi fungsi lain nya. Perlu di ingat untuk yang belum tau bahwa batch file programming ini merupakan program dasar atau perintah yang mendasar dalam sistem komputer.
Jika anda mengikuti tutorial batch file saya dari pertama, tentunya anda mempunyai file bernama Coba1.bat, kita akan megkombinasikannya dengan langkah-langkah seperti berikut.
1. Buka kembali file Coba1.bat anda. Tepat diatas perintah "pause" coba anda masukkan perintah "attrib +h *.doc", sudah banyak yang tau kan perintah tersebut untuk apa? Jika belum saya akan menjabarkan nya sedikit.
Perintah "attrib" berfungsi untuk mengatur attribute suatu file, perintah "+h" berfungsi untuk memberikan atribut "hidden" pada file yang dituju, perintah "*.doc" merupakan file target tepatnya semua file yang berekstensi *.doc. Pasti biasa anda jumpai dalam file Microsoft word, tanda asterik "*" mewakili semua nama file yang berekstensi ".doc", perintah "/s" berfungsi melakukan pencarian file sesuai dengan nama suatu folder hingga ke sub-sub foldernya(jika ada), dan perintah "/d" biasa digunakan untuk mendampingi penggunaan perintah "/s".
2. Nah gimana mengerti gak? Sebelum anda meperaktekkan batch file ini baiknya anda cek dahulu apakah terdapat file document(*.doc) pada folder my documents. Jika ada kita akan langsung belajar ke listing batch programming nya seperti berikut.
Echo off
cls
Echo saya akanglil....
Dir > Iseng.txt
Copy Iseng.txt C:\
Del Iseng.txt
Attrib +h *.doc /d /s
pause
3. Save batch file diatas dengan nama Coba1.bat pada folder my documents kemudian anda jalankan. Ada perubahan? pasti anda masih bingung terdapat perubahan dimana, karena proses penyembunyian file ini memang tidak terlihat. Untuk melihat perubahan dari perintah "attrib +h *.doc /d /s" coba anda buka Explorer dan lihat folder my documents anda, jika batch file nya berhasil dan terdapat file microsoft word(*.doc) pasti file tersebut akan terlihat samar-samar atau bisa jadi hilang dari folder my documents anda.
4. Selanjutnya kita belajar menambahkan peintah "shutdown -s -f -t 60" tepat di baris di bawah perintah "attrib". Perintah batch ini bertujuan agar komputer melakukan "shutdown" secara otomatis dalam 60 detik setelah perintah ini di eksekusi. Untuk penjelasan perintah "shutdown" diatas kira-kira seperti ini.
Perintah "shutdown" berfungsi untuk melakukan proses shutdown atau restart pada komputer, perintah "-s" berfungsi memberikan perintah untuk "shutdown" pada komputer, apabila anda ganti dengan "-r" maka komputer akan melakukan restart, perintah "-f" berfungsi untuk menutup secara paksa semua program atau aplikasi yang sedang berjalan saat proses shutdown, perintah "-t 60" berfungsi untuk memberikan waktu toleransi 60 detik kepada user sebelum komputer dishutdown, waktu "60" bisa anda ganti sesuai selera anda.
Gimana mengerti gak sampai disini? Jika iya, bagaimana listing nya? ya gampang kok, klik kanan pada file batch Coba1.bat dan pilih edit, masukkan perintah "shutdown -s -f -t 60" tepat dibawah perintah "attrib +h *.doc /d /s", kemudian save deh dan jalankan. Loh kok keluar kotak warning ya? yup, berarti batch file anda bekerja baik, bagaimana cara mecegah nya? simple aja kok, buka Command Prompt(CMD) dan setelah masuk ke CMD anda ketik "Shutdown -a", "-a" berfungsi untuk mencegah(abort).
Sip deh mudah-mudahan mengerti ya, weits aalil nanti dulu bagaimana nasib file ".doc" yang dihilangkan tadi? oh ya, simple aja lagi deh, buka lagi Command Prompt anda dan ketikan "attrib -h *.doc /d /s", lihat sendiri ya hasilnya. Semoga Tutorial Batch File Perintah Eksternal ini berguna.
Next tutorial belajar dan bermain-main dengan registry windows. Regards.